oleh

Halaqah Alim Ulama PPP Dukung Pilkada Kota Depok Lancar

Iklan Travel

Depok, TributeAsia.com — Ratusan alim ulama pemimpin lembaga atau yayasan pendidikan di Kota Depok gelar halaqah bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Mareka adalah para guru atau dai dari kecamatan, Sawangan Bojongsari, Cipayung, dan Bojongsari. Halaqah alim ulama selama ini menjadi binaan PPP untuk bermusyawarah dan evaluasi kondisi Kota Depok terkini.

IKLAN-TA-CALEG

Disebutkan Ketua DPC PPP Kota Depok Qonita Luthfiyah, halaqah ini adalah untuk evaluasi perkembangan dakwah, pendidikan, dan meningkatkan karakter Islami yang selaras dengan Pancasila berdasarkan Ketuhanan Yang Mahaesa, kemanusiaan, persatuan, demokrasi, keadilan dan kemakmuran.

“Dalam halaqah ini ada 500 lebih peserta mewaKili pelbagai lembaga atau yayasan. Mereka mempunyai dalam jumlah banyak warga binaannya. Selanjutnya, dari aspirasi alim ulama ini, akan dilangsungkan pula halaqah di kecamatan lainnya seperti Sukmajaya, Beji, Limo, Cimanggis, Cilodong, dan Tapos.

“Dalam perkembangan dunia yang sangat pesat dipelbagai sektor, terutama di bidang teknologi maka perlu dikuatkan peran alim ulama yang menjaga amalan religiusitas masyarakat. Kita tak ingin menjadi masyarakat liberal yang tak mengamalkan nilai-nilai religius dalam aktivitas sosial-politik,” sebut Qonita Lufhfiyah tujauan capaian halaqah alim ulama ini.

Bentuk kepedulian alim ulama ini di Kota Depok, mareka lakukan evaluasi pembangunan religi yang dilakukan oleh Pemerintahan Kota Depok. Resolusi yang dikeluarkan adalah, kewalikotaan dibawah pimpinan Mohammad Idris sangat baik sehingga mareka sepakat mendukung kembali Idris sebagai wali dalam periode keduanya dalam Pilkada Kota Depok pada 9 Desember 2020 nanti.

Saat ini Idris berpasangan dengan mantan Anggota Fraksi PKS DPRD Jawa Barat, Imam Budi Hartono. Dipastikan, program pembangunan Mohammad Idris, Kota Depok Unggul, Nyaman, Religius, dapat dilanjutkan di periode kedua ini. Semua potensi alim ulama akan bersatu-padu menggalang warga memenangkan Idris-Iman untuk membangun Kota Depok yang modern mengglobal. (HiraRass)

Iklan HUT RI Ponpes Al-Khafilah

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.