oleh

Yayasan Bening Indonesia : Pendidikan untuk Dhuafa

Iklan Travel

Bogor, TribunAsia.com – Yayasan Bening (YB) bergerak di bidang pendidikan khususnya kaum dhuafa.

“YB menjadikan semua sekolahnya menjadi Sekolah yang fokus pada pengembangan Literasi,” Kata Ketua Dewan Pembina YB, Muhamad Zuharman. Minggu (8/3).

IKLAN-TA-CALEG

YB saat ini memiliki 5 sekolah Paud, 1 Sekolah Dasar, 1 Rumah Quran.

“Semoga keinginan sebentar membuka home schooling SMP tercapai,” harap Zuharman.

YB menggunakan motore level dalam pembelajaran bahasa menggunakan CBI Fonik yang ditemukan oleh Sumarti MPd owner dari taman bahasa Pustaka Hati.

Saat ini aktivitas belajar yang dirancang oleh Sekolah Bening tergolong menarik.

Untuk SD memiliki banyak aktivitas beragam agar anak nanti dapat menemukan minat dan bakatnya. Maka tempat belajar menjadi sangat variatif. Taman kota, lapangan Olahraga Kota Bogor, museum, hingga kapal perang pun pernah disambangi. Saat ini masih menerima pendaftaran untuk tahun ajaran 2020/2021.

Dengan semangat Zuharman, mengepalkan Moto YB dari SD Bening adalah “Beradab, berani dan berkarya,” ungkapnya.

Tidak lama lagi akan dibuka Homescholling SMP. Kami akan membuka sebuah rumah untuk menjadi basecamp, dimana tagline kita adalah Dewasa Saat Baligh.

“Aktivitas SMP HS Bening terdiri dari 40 % akademik dan 60 % persen aktivitas seperti magang, workshop, backpacker, project,” ujar Zuharman. (GN)

Iklan HUT RI Ponpes Al-Khafilah

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.